Dandim 0811/Tuban Pimpin Kegiatan Apel Kehormatan Dan Renungan Suci Di TMP

    Dandim 0811/Tuban Pimpin Kegiatan Apel Kehormatan Dan Renungan Suci Di TMP

    TUBAN, – Menjelang peringatan HUT ke-79 Kemerdekaan Republik Indonesia, (16/8) Dandim 0811/Tuban Letkol Inf Dicky Purwanto, S.Sos., M.I.P., memimpin kegiatan Apel Kehormatan dan Renungan Suci (AKRS) di Taman Makam Pahlawan (TMP), Jl. Pahlawan Kecamatan Semanding, Kabupaten Tuban, Sabtu (17/8/2024).

    Bersama awak media Penerangan, Dandim 0811/Tuban Letkol Inf Dicky Purwanto, S.Sos., M.I.P., menyampaikan bahwa prosesi jalannya acara diawali dengan penghormatan kepada arwah para pahlawan dan dilanjutkan dengan pembacaan naskah AKRS, serta dinyalakannya obor di tempat makam.

    “Kegiatan rutin yang dilaksanakan setiap tahun menjelang peringatan HUT Kemerdekaan Republik Indonesia itu bertujuan untuk mengenang jasa dan perjuangan para pahlawan”, Pungkas Dandim.

    Lanjutnya, AKRS yang diselenggarakan ini didedikasikan untuk menghormati dan mendoakan para Pahlawan yang telah berjuang mengorbankan jiwa dan raganya untuk kemerdekaan bangsa Indonesia.

    “Melalui kegiatan tersebut diharapkan juga akan dapat menumbuhkembangkan dan mewarisi semangat juang dari para pahlawan”, Harap Dandim 0811/Tuban.

    Di akhir penyampaiannya kepada awak media, Dandim menuturkan bahwa, semangat juang semacam itu sangat penting untuk melanjutkan perjuangan dalam mengisi kemerdekaan saat ini.

    “Dengan semangat perjuangan yang rela berkorban, baik jiwa dan raga, tentunya kita sebagai generasi penerus yang mampu berbuat yang terbaik demi kepentingan bangsa dan negara, ” Tutup Dandim.

    Acara AKRS ini juga diikuti oleh Forkopimda Kabupaten Tuban itu tampak berjalan dengan tertib dan penuh khidmat. (Farozich)

    tuban
    Basory Wijaya

    Basory Wijaya

    Artikel Sebelumnya

    Dandim 0811/Tuban Menghadiri Kegiatan Haul...

    Artikel Berikutnya

    Meriahkan HUT Kemerdekaan RI Ke-79, Koramil...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    Hendri Kampai: Indonesia Hanya Butuh Pemimpin Jujur yang Berani
    Bakamla RI Berikan Pertolongan Medis ABK KM Lintas Samudra 2 di Perairan Natuna
    Cegah Paham Radikalisme, Polri Tekankan Pentingnya Upaya Kontra Radikal 
    Pimpin Upacara Kenaikan Pangkat Pengabdian, Kapolres Tuban : Jangan Umbar Gaya Hidup di Media Sosial 
    Jaga Suasana Lebaran Tetap Fitri, Babinsa Koramil 0811/07 Soko Patroli Malam Hari
    Sinergitas Gerakan Bersih Pantai, Koramil 0811/12 Bancar Bersama Mahasiswa Unair, Wujudkan Pantai Yang Asri Di Perbatasan Jatim – Jateng
    Ketua Persit KCK Ranting 09 Widang Kodim 0811 Tuban Dan Anggotanya Bagikan Takjil Di Depan Makoramil
    Babinsa Koramil 0811/09 Jatirogo Gembleng Siswa-Siswi MA Unggulan Ulumiyyah
    Kapolres Tuban Pimpin Upacara Serah Terima Jabatan Kapolsek Jajaran 
    Babinsa Koramil 0811/09 Jatirogo Gembleng Siswa-Siswi MA Unggulan Ulumiyyah
    Terjun Langsung Ke Sawah, Babinsa Koramil 0811/09 Jatirogo Dampingi Tanam Padi Di Wilayah
    Dandim 0811/Tuban Menghadiri Kegiatan Haul Akbar Masyayikh Ponpes Langitan dan KH. Abdul Hadi Zahid yang Ke- 54
    Danramil 0811/04 Merakurak Mewakili Komandan Kodim Hadiri Wisuda V Sarjana Strata 1 Institut Agama Islam Nahdlatul Ulama (Iainu) Tuban Tahun 2024
    Sepanjang Tahun 2023, Polres Tuban Sukses Tuntaskan Kasus Peredaran Narkoba
    Danramil 0811/12 Bancar Tuban Berikan Wawasan Kebangsaan, Kedisiplinan Dan Motivasi Kepada Anggota BPD
    Koramil 0811/09 Jatirogo Gelar Upacara Pembukaan Latihan Dasar Kepemimpinan (LDK) dan Kemandirian SMAN 1 Kenduruan
    Dandim 0811/Tuban Menghadiri Kegiatan Haul Akbar Masyayikh Ponpes Langitan dan KH. Abdul Hadi Zahid yang Ke- 54
    Pererat Tapi Silaturahmi, Danramil 0811/05 Rengel Menghadiri Acara Halal Bi Halal Tingkat Kecamatan

    Ikuti Kami